8/24/2018

Published 8/24/2018 by with 0 comment

Teks Sholawat Nabi yang Populer

Definisi Sholawat


Sholawat merupakan kata jamak dari bahasa Arab الصلواة yang artinya berdo'a atau mendo'akan. Lafazh Sholawat berasal dari kata tunggal الصلاة. Membaca sholawat Nabi dalam kerangka agama adalah mendo'akan Rasulullah SAW agar mendapatkan tambahan rahmat, kemuliaan dan kehormatan dari Allah SWT.


teks sholawat Nabi




Dalil Perintah Bersholawat atas Nabi


Membaca Sholawat atas Nabi merupakan perintah dari Allah SWT. Ada beberapa ayat Al qur'an yang bisa kita simak. Di antaranya adalah :


انا الله و ملا ئكته يصلون على النبي يا ايها الذين امنوا صلوا عليه و سلّموا تسليما  (الأحزاب 56)

"Sesungguhnya Allah dan malaikat-malaikatNya bersholawat untuk Nabi. Hai orang-orang yang beriman, bersholawatlah kalian untuk Nabi dan ucapkanlah salam penghormatan untuknya." (QS. Al ahzab 56)


هُو الذي يصلّى عليكم وملائكته ليخرجكم من الظلماة الى النور وكان بالمؤمنين رحيما (الأحزاب 43)

"Dialah yang bersholawat kepadamu (wahai manusia) dan para malaikatNya (dengan memohonkan ampunan untukmu), supaya Dia mengeluarkan kamu dari kegelapan kepada cahaya (yang terang). Dan dia Maha Penyayang kepada orang-orang yang beriman." (QS. Al ahzab 43)

Di samping Alqur'an, dalil hadits mengenai perintah sholawat juga banyak yang meriwayatkannya. Di antaranya :

Sahabat Abu Hurairah RA pernah meriwayatkan bahwa Rasulullah SAW bersabda :
"Janganlah kalian menjadikan rumah-rumah kalian sebagai kuburan, dan janganlah kalian jadikan kuburanku sebagai tempat perayaan, bersholawatlah kepadaku karena sesungguhnya ucapan sholawat kalian akan sampai kepadaku di mana pun kalian berada." (HR. Abu Dawud no.2044 dengan sanad hasan)

Sahabat Anas bin Malik RA juga pernah meriwayatkan bahwa Rasulullah SAW pernah bersabda :
"Barangsiapa yang mengucapkan sholawat kepadaku satu kali, maka Allah Ta'ala akan bersholawat baginya sepuluh kali, dan digugurkan sepuluh kesalahan (dosanya), serta ditinggikan baginya sepuluh derajat/tingkatan di surga kelak."(HR. An-Nasai no. 1297, sahih)

"Barangsiap mengucapkan sholawat atasku satu kali, maka Allah akan membalasnya sepuluh kali lipat." (HR. Imam Muslim no.875)


"Dari ayat Alqur'an dan hadits yang memerintahkan sholawat di atas, jelaslah bahwa sholawat memiliki keagungan dan keutamaan tersendiri. Sungguh rugilah orang Islam yang enggan bersholawat kepada Rasulullah SAW."


Teks Arab Sholawat Nabi  

 

Ada banyak redaksi sholawat Nabi yang diamalkan oleh umat Islam, khususnya di Indonesia. Di antaranya adalah :

1. Sholawat Jibriliyyah

Bacaan Sholawat Jibriliyyah merupakan sholawat yang terpendek bacaannya. Adapun teksnya adalah:


صَلَّى اللهُ عَلَى مُحَمَّدٍ 

"Shollallahu 'ala Muhammad"
Artinya, "Semoga Allah melimpahkan rahmat atas Muhammad."

Anda pasti suka yang ini "Do'a Nisfu Sya'ban"

2. Sholawat Ibrahimiyyah

 Sholawat Ibrahimiyyah adalah salah satu sholawat yang paling sering dan banyak dibaca oleh umat Islam. Karena sholawat ini termaktub dalam bacaan tahiyat sholat. Sholawat ini merupakan Sholawat nabi yang sempurna. Adapun  lafazhnya (teks Arab dan Indonesia) yaitu :

  اللهُمَّ صَلِّ عَلىَ سَيِّدِناَ مُحَمَّدٍ وَ عَلىَ آلِ سَيِّدِناَ كَماَ صَلَّيْتَ عَلَى سَيِّدِناَ اِبْراَهِيْمَ وَعَلَى آلِ سَيِّدِناَ اِبْراَهِيْمَ وَ بَرِكْ عَلَى سَيِّدِناَ مُحَمَّدٍ وَ عَل
 آلِ سَيِّدِناَ مُحَمَّدٍ كَماَ بَرَكْتَ عَلىَ سَيِّدِناَ اِبْراَهِيْمَ وَعَلَى آلِ سَيِّدِناَ اِبْراَهِيْمَ فِى الْعَالَمِيْنَ اِنَّكَ حَمِيْدٌ مَجِيْدٌ

"Allahumma sholli 'ala sayyidina Muhammadin wa 'ala ali sayyidina Muhammadin, kamaa shollaita 'ala sayyidina Ibrohim wa 'ala ali sayyidina Ibrohim, wa barik 'ala sayyidina Muhammadin wa 'ala ali sayyidina Muhammadin, kamaa barokta 'ala sayyidina Ibrohim wa 'ala aali sayyidina Ibrohim fil 'alamiina innaka hamiidun majiid."

Artinya: "Ya Allah berilah kasih sayang kepada junjungan kita nabi Muhammad dan keluarganya sebagaimana Engkau memberi kasih sayang kepada Ibrohim dan keluarga Ibrohim, Dan berkatilah junjungan kita nabi Muhammad dan keluarga beliau sebagaimana Engkau memberkati junjungan kami Ibrohim dan keluarga Ibrohim serta manusia di alam semesta, sesungguhnya Engkau Maha Terpuji dan Maha Mulia."


kumpulan teks sholawat nabi

3. Sholawat Nariyah 

Sholawat Nariyah merupakan salah satu sholawat yang populer di Indonesia. Di beberapa daerah ada jama'ah yang khusus mengamalkan sholawat ini dalam hitungan tertentu. 
Ada yang berpendapat bahwa sholawat Nariyah ini mengandung banyak keutamaan dan keampuhan. Adapu lafazh teks Arabnya demikian :

 اَللّهُمَّ صَلِّ صَلاَةً كَامِلَةً وَسَلِّمْ سَلاَمًا تَامًّا عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ الَّذِيْ تَنْحَلُّ بِهِ الْعُقَدُ وَتَنْفَرِجُ بِهِ الْكُرَبُ وَتُقْضَى بِهِ الْحَوَائِجُ وَتُنَالُ



 بِهِ الرَّغَائِبُ وَحُسْنُ الْخَوَاتِمِ وَيُسْتَسْقَى الْغَمَامُ بِوَجْهِهِ الْكَرِيْمِ وَعَلَى آلِهِ وَصَحْبِهِ فِى كُلِّ لَمْحَةٍ وَنَفَسٍ بِعَدَدِ كُلِّ مَعْلُوْمٍ لَكَ



"Allahumma sholli sholatan kamilatan wa sallim salaman tamman 'ala sayyina Muhammadin alladzi tanhalu bihil 'uqodu wa tanfariju bihil kurobu wa tuqdlo bihil hawaiju wa tunalu bihir roghoibu wa husnul khowatimi wa yustasqol ghomamu biwajhihil karimi wa 'ala alihi wa shohbihi fii kulli lamhatin wa nafasin bi 'adadi kulli ma'lumin laka."

Artinya: Ya Allah berikanlah sholawat yang sempurna dan salam yang sempurna atas penghulu kami Muhammad yang dengannya terlepas segala ikatan, lenyap segala kesedihan, terpenuhi segala kebutuhan, tercapai segala hajat, semua diakhiri dengan dengan kebaikan, hujan diturunkan, berkat dirinya yang pemurah, juga atas keluarga dan para sahabatnya dalam setiap kedipan mata dan hembusan nafas sebanyak hitungan segala yang ada dalam pengetahuanMu." 


4. Solawat Thibbil Qulub 

Sholawat lain yang juga populer adalah sholawat Thibbil Qulub. Thibbil Qulub sendiri bermakna "obat hati." Dari maknanya saja kita bisa mengambil kesimpulan, bahwa untuk mengobati penyakit hati amalkan saja sholawat ini. Teks bahasa Arabnya sebagai berikut :



اللهُمَّ صَلِّ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ طِبِّ الْقُلُوْبِ وَ دَوَائِهَا وَ عَفِيَةِ اْلأَبْدَانِ و شِفَائِهَا وَنُوْرِ اْلأَبْصَارِ وَضِيَائِهَا وَ عَلَى آلِهِ وَ صَحْبِهِ اَجْمَعِيْنَ

“Allahumma sholli ‘ala sayyidina Muhammadin thibbil quluubi wa dawa-iha wa ‘afiyatil abdani wa syifa-iha wa nuuril abshori wa dliya-iha wa ‘ala alihi wa shohbihi ajma’ina”

Artinya; “Ya Allah, limpahkanlah rahmat ta’zhim atas Baginda Nabi Muhammad SAW sebagai penyembuh semua hati dan menjadi obatnya, keafiatan badan dan kesembuhannya, cahaya penglihatan dan menjadi sinarnya, dan semoga terlimpahkan pula sholawat dan salam kepada keluarga dan para sahabat Beliau.”


Demikianlah ulasan tentang arti sholawat, dalil bersholawat nabi dan beberapa teks sholawat Nabi yang bisa kami himpun. Boleh dibagikan kepada sahabat atau lainnya. Semoga bermanfaat.

_________________________________

Sumber :
1. Alqur'an dan terjemahannya
2. Kitab Sabilunnajah, karya Kyai Ahmad Sakhowi Amin
3.  http://www.nu.or.id/post/read/72205/shalawat-nariyah-tuduhan-syirik-dan-ilmu-sharaf-dasar
4. http://ahlussunnahku.blogspot.com/p/shalawat-nariyah.html
5. https://lirboyo.net/kenapa-sholawat-nariyah/






    email this

0 komentar:

Post a Comment